Azza yang Sempat Hilang, Dipertemukan Kembali dengan Keluarganya oleh Kapolres Aceh Tengah

- Editor

Sabtu, 5 April 2025 - 15:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com | Seorang anak laki-laki bernama Azza (5), yang sempat menghilang dari pengawasan orang tuanya, akhirnya berhasil dipertemukan kembali dengan keluarganya oleh Kapolres Aceh Tengah, AKBP Dody Indra Eka Putra.

Peristiwa ini terjadi pada Jumat malam (4/4/2025) sekitar pukul 19.30 WIB, saat Kapolres dan jajarannya tengah melakukan pengamanan arus balik wisata di kawasan Danau Lut Tawar. Tepatnya, di Jalan Lintang Kampung Nunang, seorang warga menyerahkan anak laki-laki yang ditemukan sendirian tanpa pendamping orang tua.

“Saat kami sedang patroli, seorang warga melaporkan dan menyerahkan seorang anak laki-laki berusia sekitar 5 tahun. Saat ditanya, anak tersebut mengaku bernama Azza,” ujar Kapolres Dody.

Kapolres dan anggota kemudian berinisiatif menenangkan dan membujuk Azza untuk mencari tahu keberadaan keluarganya. Karena Azza belum lancar berbicara, proses pencarian sempat terkendala. Namun berkat upaya yang dilakukan, sekitar pukul 21.00 WIB, Azza akhirnya berhasil dipertemukan dengan keluarganya di Kampung Keramat Mupakat, Kecamatan Bebesen.

Baca Juga:  DENGAN SISTIM TUMPANG SARI PERAWATAN TANAMAN TOMAT DAN CABE, BABINSA KORAMIL 03/PEGASING DAMPING PETANI DI WILAYAH BINAAN

“Alhamdulillah, meskipun sempat beberapa kali berhenti untuk memastikan lokasi, akhirnya Azza bisa kembali ke pangkuan keluarganya,” jelas Kapolres.

AKBP Dody Indra Eka Putra juga mengungkapkan bahwa berdasarkan keterangan sementara, Azza pergi dari rumah diduga karena kurangnya perhatian dari keluarga.

Ia pun berpesan kepada orang tua Azza agar lebih memperhatikan dan menjaga anaknya agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

Berita Terkait

Pemkab Aceh Tengah Gelar Rapat Satgas Penertiban Cangkul Padang dan Dedem di Danau Lut Tawar
Peringatan Terakhir! 5 Juli Pukul 24.00 Batas Akhir Pembongkaran Mandiri Cangkul Padang dan Dedem Di Danau Laut Tawar
Babinsa Koramil 04/Bintang Jalin Komsos dengan Aparat Desa Kelitu, Wujud Kepedulian TNI kepada Masyarakat
Musara Alun Berubah Wajah, Bupati Tunjukkan Gaya Kerja di Lapangan
HARGANAS: Momentum Memperkuat Peran Keluarga sebagai Pilar Membangun Bangsa
Angkat Kesenian dan Budaya di Peringatan Bhayangkara ke-79, Polres Aceh Tengah Semarakkan dengan Didong Gayo
Bupati Aceh Tengah Kukuhkan Pengurus Yayasan Arita Cipta Karya se-Indonesia
Babinsa Koramil 04/Bintang Tunjukkan Kepedulian Lewat Komsos, Bantu Warga Pelester Rumah
Berita ini 95 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 04:05 WIB

Abang Jadi Bupati, Adik Bak Gubernur – Dinasti Kekuasaan dan Arogansi di Aceh Tenggara

Senin, 30 Juni 2025 - 09:58 WIB

Peringatan Terakhir! 5 Juli Pukul 24.00 Batas Akhir Pembongkaran Mandiri Cangkul Padang dan Dedem Di Danau Laut Tawar

Senin, 30 Juni 2025 - 04:04 WIB

Gurita Aktor di Balik Proyek Desa: Dari Listrasi, Bibit Coklat, hingga Dana HUT RI — Siapa Bermain, dan Apa Peran APDESI?

Minggu, 29 Juni 2025 - 12:57 WIB

HARGANAS: Momentum Memperkuat Peran Keluarga sebagai Pilar Membangun Bangsa

Minggu, 29 Juni 2025 - 10:36 WIB

Bupati Aceh Tengah Kukuhkan Pengurus Yayasan Arita Cipta Karya se-Indonesia

Minggu, 29 Juni 2025 - 10:20 WIB

Jangan Jadikan Pemberantasan Narkoba Sebagai Pengalihan Isu Pungli

Minggu, 29 Juni 2025 - 03:29 WIB

Kadis Pendidikan Jangan Merasa Hebat Kalau Mutu Pendidikan Masih Rendah

Sabtu, 28 Juni 2025 - 10:03 WIB

Seorang Pemimpin Harus Bisa Memperbaiki Bahasa, Baru Bisa Memperbaiki Daerah

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x