Pj. Sekda Aceh Tengah Mursyid Lepas 80 Jamaah Umrah Bersama PT. Alfalah Gayo Amanah

- Editor

Sabtu, 9 Agustus 2025 - 08:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews. com | Penjabat Sekretaris Daerah Aceh Tengah, Drs. Mursyid, M.Si, secara resmi melepas keberangkatan 80 jamaah umrah yang difasilitasi oleh PT. Alfalah Gayo Amanah, bertempat di Masjid Agung Ruhama Takengon, Sabtu (09/08/2025).

Dalam sambutannya, Pj Sekda Mursyid menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh jamaah yang akan menunaikan ibadah umrah ke Tanah Suci dan menyebut kesempatan ini sebagai nikmat luar biasa dari Allah SWT yang patut disyukuri.

“Tidak semua orang diberikan kesempatan menjadi tamu Allah dan mengunjungi Baitullah. Oleh karena itu, manfaatkanlah momen ini sebaik-baiknya untuk beribadah, memperbanyak doa, zikir, dan amal kebaikan”, pesan Mursyid.

Pj. Sekda juga berpesan agar para jamaah menjaga kesehatan dan kekompakan selama perjalanan, serta mengikuti setiap arahan dari pembimbing dan pendamping. “Sepulangnya nanti, semoga bapak dan ibu menjadi pribadi yang lebih baik, lebih sabar, dan bermanfaat bagi banyak orang”, tambahnya.

Direktur PT. Alfalah Gayo Amanah, H. Muhammad Subandi, dalam laporannya menyatakan bahwa pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi para tamu Allah.

Baca Juga:  Semarak HUT RI ke-80, Fun Rafting Arung Jeram Warnai Perayaan di Aceh Tengah

“Kami telah memberangkatkan ribuan jamaah umrah. PT. Alfalah Gayo Amanah adalah satu-satunya travel yang menggunakan nama ‘Gayo’, dengan harapan agar nama Gayo semakin dikenal di seluruh dunia”, ungkap Subandi.

Subandi menambahkan, keberangkatan kali ini diikuti oleh masyarakat dari Kabupaten Aceh Tengah, Bener Meriah, dan Gayo Lues. “Alhamdulillah, sebanyak 80 jamaah siap berangkat menunaikan ibadah umrah dengan hati yang penuh syukur”, ujarnya.

Turut hadir dalam acara pelepasan ini Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakanmenag) Aceh Tengah, pimpinan PT. Alfalah Gayo Amanah, serta para pembimbing dan pendamping jamaah, di antaranya Tgk. Irwansyah dan Tgk. Hambali serta keluarga jamaah.

PT. Alfalah Gayo Amanah memastikan seluruh kebutuhan perjalanan jamaah telah dipersiapkan dengan baik, mulai dari transportasi, akomodasi, hingga bimbingan ibadah, guna memastikan kenyamanan dan kelancaran selama di Tanah Suci.

Pj. Sekda Mursyid mengakhiri sambutannya dengan doa agar seluruh jamaah diberikan kesehatan, kemudahan, dan kelancaran dalam beribadah, serta kembali ke tanah air dalam keadaan selamat.

Berita Terkait

Andry Syah Putra Raih Kemenangan Telak dalam Pemilihan Reje Blang Delem 2025–2031
Pengerjaan Proyek MCK PUPR Aceh Tenggara Tahun 2025 Swadaya Desa , Dinas PUPR sarang masalah
Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Membangun Rumah di Desa Dedamar
Pembuatan MCK oleh Satgas TMMD ke-126 di Desa Arul Gele Capai 30 Persen
Tumbuhkan Kesadaran,Tim Satgas TMMD ke 126 Berikan Penyuluhan Hukum Dan Kamtibmas
Satgas TMMD Ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah Bantu Pemasangan Jalur Pipanisasi di Desa Bukit Sari
Apakabar Efesiensi,Aceh Tenggara Kagak Ngaruh,Yang Penting Beli Mobil Dinas
Tenggelam di Tengah Kesadaran: Ego yang Menghapus Masa Depan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:51 WIB

Andry Syah Putra Raih Kemenangan Telak dalam Pemilihan Reje Blang Delem 2025–2031

Kamis, 23 Oktober 2025 - 08:08 WIB

Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Membangun Rumah di Desa Dedamar

Kamis, 23 Oktober 2025 - 04:30 WIB

Pembuatan MCK oleh Satgas TMMD ke-126 di Desa Arul Gele Capai 30 Persen

Kamis, 23 Oktober 2025 - 04:21 WIB

Tumbuhkan Kesadaran,Tim Satgas TMMD ke 126 Berikan Penyuluhan Hukum Dan Kamtibmas

Rabu, 22 Oktober 2025 - 15:34 WIB

Tenggelam di Tengah Kesadaran: Ego yang Menghapus Masa Depan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 06:14 WIB

Polres Aceh Tengah Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian Sambut Hari Jadi Humas Polri ke-74

Rabu, 22 Oktober 2025 - 06:02 WIB

Wakil Bupati Aceh Tengah Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran di Wih Nongkal

Rabu, 22 Oktober 2025 - 04:29 WIB

Rumah Warga Wih Nongkal Ludes Terbakar, Pemilik Sedang Dirawat di RS Datu Beru

Berita Terbaru