Sinergi Untuk Negeri, Polres Aceh Tengah Bersama Sat Brimob dan Aliansi GMNI Pulihkan Fasilitas Publik

- Editor

Selasa, 23 Desember 2025 - 07:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com |Polres Aceh Tengah bersama Sat Brimob Polda Aceh dan Aliansi Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) kembali menunjukkan sinergi nyata dalam percepatan pemulihan pascabencana alam yang melanda Kabupaten Aceh Tengah.

Kali ini, kegiatan gotong royong difokuskan pada pembersihan dan perbaikan fasilitas publik di Masjid Baitul Quddus, Desa Mendale, Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, Selasa 23 Desember 2025.

Kegiatan tersebut dipimpin Kapolres Aceh Tengah AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., yang diwakili oleh Wakapolres Aceh Tengah Kompol Samsir, S.H.

Puluhan personel Polres Aceh Tengah bersama personel Sat Brimob Polda Aceh, Aliansi GMNI, serta masyarakat setempat bahu-membahu membersihkan material tanah dan pasir yang menumpuk di area pekarangan serta parkiran masjid akibat bencana alam.

Dengan menggunakan peralatan manual seperti cangkul, sekop, dan gerobak dorong, para peserta gotong royong mengangkut serta meratakan material di halaman masjid. Selain itu, dilakukan pula pemangkasan tanaman dan perapian taman di sekitar masjid agar lingkungan tempat ibadah kembali bersih, rapi, dan nyaman.

Baca Juga:  Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang melalui Kegiatan Hampangan

Kapolres Aceh Tengah AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., melalui keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat serta bentuk nyata kehadiran negara dalam membantu pemulihan fasilitas umum pascabencana.

“Gotong royong ini merupakan upaya percepatan pemulihan pascabencana, khususnya di fasilitas publik. Ke depan, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di berbagai lokasi lainnya, seperti fasilitas kesehatan, sekolah, perkantoran, rumah warga terdampak, hingga akses jalan,” ujar Kapolres.

Ia menambahkan, sinergi antara Polri, Aliansi mahasiswa, dan masyarakat serta pihak lainnya diharapkan mampu mempercepat pemulihan serta mengembalikan aktivitas masyarakat agar kembali berjalan normal.

Sementara itu, pengurus Masjid Baitul Quddus menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajaran Polres Aceh Tengah, Sat Brimob Polda Aceh, dan Aliansi GMNI atas kepedulian dan bantuan yang diberikan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan. Semoga apa yang dilakukan menjadi amal ibadah dan mendapat balasan dari Allah SWT,” ungkap pengurus masjid.

Berita Terkait

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule
Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen
Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo
Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI
Dandim Salurkan Bantuan Logistik Melalui Koramil Jajaran Kodim 0106/Aceh Tengah
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:41 WIB

Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:05 WIB

Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:30 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen

Senin, 12 Januari 2026 - 08:22 WIB

Sekda Mursyid serahkan Penghargaan pada Lokus Pelayanan Publik Terbaik MENPAN RB Tahun 2025

Senin, 12 Januari 2026 - 03:19 WIB

Sekda Aceh Tengah Tekankan Percepatan Pemulihan Layanan Publik Pasca Bencana

Minggu, 11 Januari 2026 - 05:52 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule

Sabtu, 10 Januari 2026 - 15:38 WIB

‎Human Initiative Gelar Trauma Healing 6 Hari di SDN 11 Pegasing, Pulihkan Mental Anak Korban Banjir dan Longsor

Sabtu, 10 Januari 2026 - 15:36 WIB

‎ ‎Human Initiative Gelar Trauma Healing 6 Hari di SDN 11 Pegasing, Pulihkan Mental Anak Korban Banjir dan Longsor

Berita Terbaru