Kapolres Berangkatkan Tim Medis Polres Aceh Tengah dan BKO Brimob Berikan Layanan Kesehatan ke Warga Terisolir

- Editor

Rabu, 31 Desember 2025 - 05:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – Kapolres Aceh Tengah AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., memberangkatkan Tim Medis Klinik Polres Aceh Tengah bersama Tim Medis BKO Brimob Polda Aceh untuk memberikan layanan kesehatan kepada warga di daerah terisolir, Desa Serule, Kecamatan Bintang, Kabupaten Aceh Tengah, Rabu pagi, 31 Desember 2025.

Pemberangkatan tim medis dilakukan dari Mapolres Aceh Tengah. Mengingat kondisi medan yang sulit dilalui kendaraan roda empat, tim diberangkatkan menggunakan sepeda motor trail guna menembus akses menuju desa yang terisolir pascabencana alam.

Kapolres Aceh Tengah AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran layanan kesehatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana alam, khususnya di wilayah yang akses jalannya masih terbatas.

“Kami menghadirkan layanan kesehatan untuk menjangkau masyarakat di daerah terisolir yang sulit dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat. Kehadiran tim medis ini untuk memastikan masyarakat tetap mendapatkan pelayanan kesehatan meskipun berada di wilayah terdampak bencana,” ujar Kapolres.

Baca Juga:  Kalau tidak mau Dikeritik jangan jadi Pejabat publik. Adu Domba Tipikal dari Ilmu politik mu

Ia menambahkan, layanan kesehatan yang diberikan bersifat gratis, meliputi pemeriksaan kesehatan, konsultasi, pemberian obat-obatan, serta vitamin sesuai kebutuhan masyarakat.

“Obat-obatan dan vitamin juga kami siapkan agar masyarakat mendapatkan pengobatan yang sesuai dan kondisi kesehatannya tetap terjaga,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, Polres Aceh Tengah bersama BKO Brimob Polda Aceh berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat terdampak bencana serta memastikan pelayanan kesehatan tetap berjalan di tengah keterbatasan akses dan kondisi alam yang belum sepenuhnya pulih.

Berita Terkait

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen
Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI
Dandim Salurkan Bantuan Logistik Melalui Koramil Jajaran Kodim 0106/Aceh Tengah
Sekda Mursyid serahkan Penghargaan pada Lokus Pelayanan Publik Terbaik MENPAN RB Tahun 2025
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 04:47 WIB

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:57 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:41 WIB

Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:34 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:05 WIB

Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:16 WIB

Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:13 WIB

Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI

Senin, 12 Januari 2026 - 08:59 WIB

Dandim Salurkan Bantuan Logistik Melalui Koramil Jajaran Kodim 0106/Aceh Tengah

Berita Terbaru