Bupati Haili Yoga Pantau Langsung Pencarian Korban Longsor di Ayangan Kebayakan

- Editor

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com |Bupati Aceh Tengah, Drs. Haili Yoga, M.Si, bersama Ketua DPRK Aceh Tengah, Fitriana memantau langsung proses pencarian korban jiwa longsor di Dusun Ayangan, Kampung Jongok Meluem, Kecamatan Kebayakan, Jumat (02/01/2026) menjelang pelaksanaan salat Jumat.

Hingga hari ke-39 pascakejadian, jasad Razullun Irfan (23), anak dari imam dusun setempat, masih belum berhasil ditemukan. Proses pencarian terus dilakukan menggunakan alat berat, dengan fokus pada titik-titik yang diduga menjadi lokasi tertimbunnya korban.

Musibah longsor tersebut merupakan bagian dari bencana hidrometeorologi yang melanda Kabupaten Aceh Tengah sejak akhir November 2025. Hingga saat ini, bencana tersebut telah berlangsung selama 36 hari dan meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat.

Di lokasi kejadian terlihat material longsoran berupa tanah dan bebatuan yang turun dari gunung dengan volume diperkirakan mencapai ratusan meter kubik. Proses penggalian dengan alat berat turut disaksikan oleh masyarakat yang memadati area sekitar untuk melihat langsung upaya pencarian.

Baca Juga:  *Mulyadi, S.Sos, Nahkodai Ketua Koperasi Merah Putih Desa Rawe. Terpilih secara demokrasi.*

Diketahui, peristiwa longsor terjadi pada Rabu, 26 November 2025, sekitar pukul 10.00 WIB. Akibat kejadian tersebut, 17 unit rumah warga tertimbun material longsor, menyebabkan kerusakan parah dan memaksa masyarakat mengungsi.

Bupati Aceh Tengah menyampaikan bahwa pemerintah daerah terus berupaya maksimal bersama tim gabungan dalam proses pencarian, seraya berharap korban segera ditemukan agar dapat dimakamkan secara layak.

“Kami terus berikhtiar dan berdoa agar korban segera ditemukan. Pemerintah daerah akan tetap mendampingi keluarga korban dan masyarakat yang terdampak musibah ini”, ucap Bupati di sela-sela peninjauan.

Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, mengingat kondisi cuaca dan curah hujan yang masih intens dan berpotensi menimbulkan bencana susulan.

Berita Terkait

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule
Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen
Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo
Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI
Berita ini 87 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 04:47 WIB

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:57 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:41 WIB

Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:34 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:05 WIB

Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:16 WIB

Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:13 WIB

Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI

Senin, 12 Januari 2026 - 08:59 WIB

Dandim Salurkan Bantuan Logistik Melalui Koramil Jajaran Kodim 0106/Aceh Tengah

Berita Terbaru