Bupati Aceh Tengah Lantik 7 Pejabat yang Berhalangan Hadir pada Pelantikan Sebelumnya

- Editor

Kamis, 20 November 2025 - 04:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com|Bupati Aceh Tengah, Drs. Haili Yoga, M.Si, kembali melantik tujuh pejabat administrator dan pengawas yang sebelumnya berhalangan hadir pada pelantikan bulan lalu (24/10). Pelantikan unik ini dilaksanakan usai salat Subuh di Masjid Agung Ruhama Takengon, menciptakan suasana khidmat dan penuh kekhusyukan, Kamis (20/11/2025).

Pelantikan tersebut dilaksanakan berdasarkan Keputusan Bupati Aceh Tengah Nomor 820/395/BKPSDM/2025 tentang Mutasi Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah.

Sebelumnya, pada 24 Oktober 2025, Bupati Aceh Tengah telah melantik 219 pejabat administrator dan pengawas di Gedung Ummi Pendopo Bupati. Namun, terdapat 7 pejabat yang berhalangan hadir karena alasan yang dapat dipertanggungjawabkan.

Dari jumlah tersebut, 7 orang dilantik hari ini, Salah satu pejabat yang dilantik hari ini adalah Camat Lut Tawar, Ade Kurniawan, S.STP., M.Si, yang pada pelantikan sebelumnya berhalangan hadir karena melaksanakan ibadah umrah dan beberapa pejabat lainnya juga berhalangan hadir karena alasan sakit serta izin resmi yang dapat dipertanggungjawabkan.

Baca Juga:  Tiara Ratu, Surga Tersembunyi di Aceh Tengah: Panen Jeruk Madu, Mandi Sungai, dan Daging Rusa Segar

Dalam amanatnya, Bupati Aceh Tengah menekankan pentingnya menjaga integritas dan semangat pelayanan. “Di pagi yang penuh berkah ini, saya mengingatkan kembali bahwa jabatan adalah amanah. Pejabat harus menjadi pelayan masyarakat, bekerja dengan disiplin, ikhlas, dan sungguh-sungguh”, pesan Bupati.

Beliau juga berharap para pejabat yang baru dilantik dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing, serta memberikan kinerja terbaik untuk kemajuan Kabupaten Aceh Tengah.

Berita Terkait

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule
Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen
Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo
Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI
Berita ini 129 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 04:47 WIB

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:57 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung

Rabu, 14 Januari 2026 - 04:41 WIB

Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:34 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:05 WIB

Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:16 WIB

Camat LabuhanHaji Barat Salurkan Bantuan Logistik ke Desa Uning Mas, Pintu Rime Gayo

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:13 WIB

Kapolres Aceh Tengah Launching Ruang Pelayanan SKCK Berstandar Ombudsman RI

Senin, 12 Januari 2026 - 08:59 WIB

Dandim Salurkan Bantuan Logistik Melalui Koramil Jajaran Kodim 0106/Aceh Tengah

Berita Terbaru