‎Dekna Cake Bersama BFLF Indonesia, Kongsi Kasih dan RIS Studio Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Kampung Tirmiara

- Editor

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

‎Aceh Tengah – pilargayonews.com | Aksi kepedulian sosial bagi masyarakat Kampung Tirmiara, Kecamatan Rusip Antara, Kabupaten Aceh Tengah, kembali terwujud melalui kolaborasi berbagai pihak. Kegiatan penyaluran bantuan kemanusiaan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 15 Januari 2026, dengan melibatkan tim relawan yang turun langsung ke lokasi.

Bantuan kemanusiaan ini digagas oleh Dekna Cake, BFLF Indonesia, Kongsi Kasih, dan RIS Studio, serta turut didukung oleh PT/CV Tanoga Treading Company, bersama sejumlah mitra dan donatur lainnya, termasuk Yatisyam Bangkok, anggota RIIS Studio, dan para hamba Allah.

Penyaluran bantuan dipimpin langsung oleh Satriana, yang akrab disapa Dekna, selaku Ketua Tim Relawan. Ia bersama rekan-rekan relawan lainnya secara langsung mendatangi lokasi terdampak untuk menyerahkan bantuan kepada masyarakat Kampung Tirmiara.

Adapun bantuan yang disalurkan meliputi paket sembako berupa beras, telur, mi instan (Indomie), gula, serta berbagai kebutuhan pokok lainnya. Selain itu, masyarakat juga menerima pakaian layak pakai untuk pria dan wanita, perlengkapan ibadah seperti Al-Qur’an, sejadah, dan mukena, sepatu dan sandal untuk anak-anak, hingga jajanan anak-anak dan kebutuhan pendukung lainnya.

Reje Kampung Tirmiara menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menunjukkan kepedulian terhadap warganya.

“Kami atas nama pemerintah kampung dan seluruh masyarakat Kampung Tirmiara mengucapkan terima kasih kepada Dekna Cake, BFLF Indonesia, Kongsi Kasih, RIS Studio, serta PT/CV Tanoga Treading Company dan seluruh mitra serta relawan. Bantuan ini sangat berarti dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat kami,” ujar Reje Kampung Tirmiara.

Sementara itu, Satriana (Dekna) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian bersama terhadap masyarakat yang membutuhkan.

“Kami hadir langsung ke lokasi untuk memastikan bantuan sampai kepada warga yang membutuhkan. Terima kasih kepada seluruh relawan dan para donatur yang telah mempercayakan amanah ini kepada kami,” ujarnya.

Baca Juga:  Kapolda Aceh Letakkan Batu Pertama Pembangunan Joging Track Meutuah di Polres Bener Meriah


Hal senada juga disampaikan oleh salah seorang warga penerima bantuan.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu kami, terutama untuk kebutuhan sehari-hari dan anak-anak. Semoga semua pihak yang telah membantu diberikan kesehatan dan rezeki yang berlimpah,” ungkapnya.

Melalui kegiatan sosial ini, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus memperkuat nilai solidaritas, kepedulian sosial, dan kebersamaan, serta menjadi contoh nyata sinergi antara pelaku usaha, komunitas sosial, dan relawan dalam membantu masyarakat terdampak bencana di Kampung Tirmiara, Kecamatan Rusip Antara.

Berita Terkait

Kasat Lantas Polres Aceh Tengah Tinjau Lokasi Tanah Longsor Jalan Blang Mancung–Simpang Balek
Satgas Gulbencal TNI Bangun Jembatan Darurat Pasca Banjir dan Longsor di Desa Burlah
‎ ‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Laksanakan Karya Bhakti TNI di Desa Pendere Saril ‎
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Pipa Untuk Air Bersih
Menembus Kampung Terpencil, Kapolres Aceh Tengah Hadirkan Senyum bagi Warga Terdampak di Kemukiman Wih Dusun Jamat
Menteri Pertanian RI Terapkan Skema Padat Karya untuk Rehabilitasi Sawah Terdampak Bencana, Upah Petani Dibayar Pemerintah Pusat
‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 12:48 WIB

Kasat Lantas Polres Aceh Tengah Tinjau Lokasi Tanah Longsor Jalan Blang Mancung–Simpang Balek

Jumat, 16 Januari 2026 - 12:46 WIB

Satgas Gulbencal TNI Bangun Jembatan Darurat Pasca Banjir dan Longsor di Desa Burlah

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:38 WIB

‎Dekna Cake Bersama BFLF Indonesia, Kongsi Kasih dan RIS Studio Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Kampung Tirmiara

Jumat, 16 Januari 2026 - 03:41 WIB

‎ ‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Laksanakan Karya Bhakti TNI di Desa Pendere Saril ‎

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:42 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Pipa Untuk Air Bersih

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:53 WIB

Menteri Pertanian RI Terapkan Skema Padat Karya untuk Rehabilitasi Sawah Terdampak Bencana, Upah Petani Dibayar Pemerintah Pusat

Kamis, 15 Januari 2026 - 04:47 WIB

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:57 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung

Berita Terbaru