Sapriadi, Sosok Muda Energik Terpilih Jadi Reje Cibro Periode 2025–2031

- Editor

Kamis, 23 Oktober 2025 - 15:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – Pemilihan Reje (Kepala Desa) yang digelar serentak di Kabupaten Aceh Tengah berlangsung sukses dan kondusif. Di Desa Cibro, Kecamatan Celala, sosok muda energik Sapriadi berhasil terpilih sebagai Reje periode 2025–2031, pada Kamis (23/10/2025).

Pria berusia 34 tahun itu meraih kemenangan telak setelah memperoleh 243 suara sah, unggul dari pesaingnya yang mendapatkan 174 suara sah dari total 470 surat suara.

Dengan kemenangan signifikan tersebut, Sapriadi resmi menjadi Reje terpilih Desa Cibro, sebuah desa yang dikenal sebagai penghasil beras kampung serta kopi Arabika dan Robusta yang menjadi kebanggaan masyarakat setempat.

Baca Juga:  Pimpin Apel Senin, Wabup Muchsin Hasan Sampaikan Pesan Motivasi kepada ASN

Usai dinyatakan sebagai pemenang, Sapriadi menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepadanya.

“Saya yakin kemenangan ini tidak terlepas dari doa dan dukungan masyarakat Cibro. Insya Allah, saya akan menjalankan amanah ini sesuai harapan masyarakat — menjadikan Cibro Tanoh Tembuni yang beradab, berbudaya, dan beragama,” ujarnya.

Pemilihan yang berlangsung tertib dan damai ini menjadi catatan positif bagi masyarakat Desa Cibro. Warga berharap, di bawah kepemimpinan Reje terpilih, Desa Cibro semakin maju, mandiri, dan bermartabat.

Berita Terkait

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Pipa Untuk Air Bersih
Menembus Kampung Terpencil, Kapolres Aceh Tengah Hadirkan Senyum bagi Warga Terdampak di Kemukiman Wih Dusun Jamat
Menteri Pertanian RI Terapkan Skema Padat Karya untuk Rehabilitasi Sawah Terdampak Bencana, Upah Petani Dibayar Pemerintah Pusat
‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran
Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung
Dana Tunggu Hunian Cair, Di Tengah Pemulihan Bencana Warga Aceh Tengah Mulai Tersenyum
‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule
Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:42 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Pipa Untuk Air Bersih

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:57 WIB

Menembus Kampung Terpencil, Kapolres Aceh Tengah Hadirkan Senyum bagi Warga Terdampak di Kemukiman Wih Dusun Jamat

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:53 WIB

Menteri Pertanian RI Terapkan Skema Padat Karya untuk Rehabilitasi Sawah Terdampak Bencana, Upah Petani Dibayar Pemerintah Pusat

Kamis, 15 Januari 2026 - 04:47 WIB

‎ ‎Koramil 02/Bebesen Dampingi Penyaluran Bantuan untuk Warga Desa Tansaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 12:57 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik Drum Plastik Untuk Bahan Jembatan Apung

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:34 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Lintas Takengon–Serule

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:05 WIB

Dana Rp 10,7 Miliyar Jalan Nasional Kutacane -Gayo Lues Oleh PT. Segon Karya Alcantara Jadi tempat Hantu Bermain

Selasa, 13 Januari 2026 - 05:30 WIB

‎ ‎Koramil 04/Bintang Awasi Pembersihan Longsor Jalan Takengon–Serule, Progres Capai 60 Persen

Berita Terbaru