Tambang Ilegal di Linge: Ketua IMLING Akan Gelar Orasi di Polres Aceh Tengah

- Editor

Kamis, 19 Desember 2024 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com | Ketua Ikatan Mahasiswa Linge (IMLING), Edi Syahputra, menilai Polres Aceh Tengah tidak serius dalam menindak aktivitas tambang ilegal di wilayah Linge. Menurutnya, aktivitas tambang liar yang marak terjadi di sepanjang Sungai Jambo Aye berpotensi merusak lingkungan dan cagar budaya setempat.

“Tambang ilegal ini sangat mengkhawatirkan karena merusak lingkungan serta cagar budaya di wilayah Linge. Seharusnya Polres Aceh Tengah bisa lebih tegas menangani hal ini,” ujar Edi dalam pernyataannya, Kamis (19/12).

Edi menambahkan, upaya penindakan seharusnya tidak sulit dilakukan mengingat alat berat yang digunakan pelaku tambang ilegal pasti tidak jauh dari lokasi penambangan. “Kalau memang ada niat, menangkap pelaku beserta alat berat mereka bukan perkara sulit,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai warga Linge, Edi mengaku kecewa dengan kinerja Polres Aceh Tengah. Ia bahkan menduga adanya indikasi “main mata” antara aparat penegak hukum (APH) dan para pelaku tambang ilegal. “Kami menduga ada permainan antara pelaku dan APH. Ini yang membuat kami sangat kecewa,” tambah Edi.

Baca Juga:  CIPTAKAN SUASANA KEBERSAMAAN, BABINSA KOMSOS DENGAN WARGA DI DESA BINAAN

Sebagai bentuk protes, Edi Syahputra mengumumkan akan menggelar orasi di depan kantor Polres Aceh Tengah dalam waktu dekat. “Ketidakseriusan ini tidak bisa dibiarkan. Saya, sebagai Ketua IMLING, akan melakukan orasi di Polres Aceh Tengah untuk menyuarakan aspirasi masyarakat Linge,” tutupnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Polres Aceh Tengah belum memberikan tanggapan resmi terkait tudingan tersebut. Situasi ini terus menjadi perhatian publik, khususnya masyarakat Linge yang berharap ada tindakan tegas untuk menghentikan tambang ilegal yang merusak wilayah mereka.

Rill

Berita Terkait

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Polres Aceh Tengah Kerahkan Ratusan Personil Pengamanan
Kabid Pemberdayaan dan Pengelolaan Usaha Pembudidayaan Ikan Aceh Tengah Ucapkan Selamat atas Pelantikan Bupati
Julian Binasco S.I.Kom: Keritiki Pidato Pertama Bupati Aceh Tengah.
Bupati Aceh Tengah Terpilih, Haili Yoga – Muchsin Hasan, Resmi Dilantik oleh Gubernur Aceh
Kasus Pembegalan Viral di Kuyun Aceh Tengah Ternyata Hoaks, Ini Penjelasan Polisi
Ketua dan Sekretaris Tim Pemenangan Hamas Kecamatan Kebayakan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Haili Yoga – Muchsin Hasan
Wujud kepedulian Babinsa Koramil 04/ bintang kegiatan membantu warga membuat rumah warga di desa binaan
Ruhdiansyah SE Ucapkan Selamat atas Pelantikan Haili Yoga Muchsin Hasan sebagai Bupati Aceh Tengah Periode 2025-2030
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 12:38 WIB

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Polres Aceh Tengah Kerahkan Ratusan Personil Pengamanan

Selasa, 18 Februari 2025 - 11:31 WIB

Kabid Pemberdayaan dan Pengelolaan Usaha Pembudidayaan Ikan Aceh Tengah Ucapkan Selamat atas Pelantikan Bupati

Selasa, 18 Februari 2025 - 11:28 WIB

Julian Binasco S.I.Kom: Keritiki Pidato Pertama Bupati Aceh Tengah.

Selasa, 18 Februari 2025 - 10:33 WIB

Bupati Aceh Tengah Terpilih, Haili Yoga – Muchsin Hasan, Resmi Dilantik oleh Gubernur Aceh

Selasa, 18 Februari 2025 - 06:32 WIB

Ketua dan Sekretaris Tim Pemenangan Hamas Kecamatan Kebayakan Ucapkan Selamat atas Pelantikan Haili Yoga – Muchsin Hasan

Selasa, 18 Februari 2025 - 01:19 WIB

Wujud kepedulian Babinsa Koramil 04/ bintang kegiatan membantu warga membuat rumah warga di desa binaan

Selasa, 18 Februari 2025 - 00:44 WIB

Ruhdiansyah SE Ucapkan Selamat atas Pelantikan Haili Yoga Muchsin Hasan sebagai Bupati Aceh Tengah Periode 2025-2030

Selasa, 18 Februari 2025 - 00:07 WIB

Reje Desa Gunung balohen dan Jajaran Ucapkan Selamat atas Pelantikan Bupati Aceh Tengah

Berita Terbaru

Aceh Tengah

Julian Binasco S.I.Kom: Keritiki Pidato Pertama Bupati Aceh Tengah.

Selasa, 18 Feb 2025 - 11:28 WIB