Takengon – pilargayonews.com |Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah kembali melakukan kegiatan yang menyentuh langsung kepada masyarakat, yakni penanaman pohon sebagai bentuk penghijauan dan pelestarian lingkungan. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Linung Bulen Dua, Kecamatan Bintang, Kabupaten Aceh Tengah, Minggu (02/10/2025).
Kegiatan penanaman pohon ini dihadiri oleh Danramil 04/Bintang, Camat Bintang, Kapolsek Bintang, Danton Yon TP 854, Reje Linung Bulen Dua, RGM Linung Bulen Dua, serta masyarakat setempat.
Kegiatan ini melibatkan total sejumlah personel dan warga, yaitu:
- Koramil 04/Bintang: 10 orang
- Yon TP: 29 orang
- Polsek Bintang: 5 orang
- Kecamatan: 5 orang
- Reje beserta masyarakat: 27 orang
Adapun jumlah bibit pohon yang ditanam mencapai 500 batang, terdiri dari:
- Bibit pokat: 150 batang
- Bibit durian: 350 batang
Danramil 04/Bintang dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan penghijauan ini merupakan salah satu upaya menjaga kelestarian alam sekaligus investasi lingkungan untuk jangka panjang.
“Penanaman pohon ini adalah bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan sekaligus memberikan manfaat bagi masyarakat di masa mendatang. Pohon yang ditanam hari ini akan tumbuh menjadi sumber kehidupan, perlindungan tanah, dan juga bernilai ekonomi,” ujarnya.
Sementara itu, Reje Linung Bulen Dua menyampaikan apresiasi kepada jajaran TMMD yang telah melibatkan masyarakat secara langsung dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan penanaman pohon berlangsung dengan aman, tertib, dan selesai sekitar pukul 11.00 WIB.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan terus meningkat dan dapat menjadi budaya bersama untuk menjaga alam tetap lestari.






