Aceh Tengah – pilargayonews.com | Babinsa Koramil 05/Linge, Sertu Yogi Arsadi, menghadiri kegiatan pengajian rutin Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Linge yang digelar di Desa Kemerleng pada Kamis, 22 Mei 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan rohani dan keagamaan masyarakat yang dilaksanakan secara bergiliran di setiap desa dalam wilayah Kecamatan Linge.
Pengajian BKMT ini diikuti oleh para anggota majelis taklim dari berbagai desa, tokoh agama, perangkat desa, serta masyarakat setempat. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan TNI terhadap upaya memperkuat nilai-nilai keagamaan dan mempererat hubungan antara aparat dengan warga.
“Kehadiran kami dalam kegiatan pengajian ini adalah bentuk partisipasi dan dukungan terhadap pembinaan rohani masyarakat. Selain itu, ini juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat,” ujar Sertu Yogi Arsadi.
Kegiatan pengajian tersebut diisi dengan ceramah agama, doa bersama, serta tausiyah yang disampaikan oleh ustaz setempat. Masyarakat Desa Kemerleng menyambut baik pelaksanaan pengajian dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkesinambungan.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat serta menjaga kerukunan antarwarga di Kecamatan Linge.