Besi Menonjol di Pintu Keluar RSUD Datu Beru: Ancaman Keselamatan Pengunjung

- Editor

Kamis, 3 April 2025 - 01:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon, Pilargayonews.com – Rabu 3 April 2025, Pemandangan tak lazim terlihat di depan pintu keluar masuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datu Beru, Aceh Tengah. Sebuah besi mencuat keluar dari coran polisi tidur, mengancam keselamatan para pengunjung rumah sakit terbesar di daerah ini.

 

Kondisi tersebut hampir mencelakai seorang keluarga pasien yang tidak menyadari keberadaan besi tersebut saat melintas. “Saya hampir terjatuh karena besi ini. Rumah sakit sebesar ini seharusnya lebih memperhatikan hal-hal kecil yang bisa berdampak besar bagi keselamatan pengunjung,” keluhnya.

 

Saat tim media mengambil foto dokumentasi di lokasi, seorang pengunjung lain yang berada di sana membenarkan bahwa masalah ini telah berlangsung cukup lama. “Selama satu minggu saya di rumah sakit, saya kerap melihat orang hampir terjatuh karena tidak menyadari besi itu keluar,” ujarnya.

 

Keberadaan besi yang menonjol ini dinilai sebagai kelalaian yang tidak seharusnya terjadi di fasilitas publik, terlebih di rumah sakit yang menjadi pusat layanan kesehatan utama di Aceh Tengah. Hal ini menimbulkan pertanyaan mengenai standar keselamatan yang diterapkan oleh pihak rumah sakit.

Baca Juga:  Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang ke Masyarakat Melalui Kegiatan Komsos

 

Menanggapi keluhan ini, pihak RSUD Datu Beru diharapkan segera mengambil tindakan untuk memperbaiki kondisi tersebut sebelum menimbulkan insiden yang lebih serius. Kepala RSUD Datu Beru diminta untuk memberikan klarifikasi dan memastikan bahwa area sekitar rumah sakit tetap aman bagi pengunjung.

 

Masyarakat pun berharap agar manajemen rumah sakit lebih tanggap terhadap aspek keselamatan, tidak hanya dalam pelayanan medis, tetapi juga dalam infrastruktur dan fasilitas umum yang ada di lingkungan rumah sakit.

 

Pihak terkait bungkam dan tidak memeberikan klarifikasi sampai dengan berita ini terbit.

 

Yusra Efendi

 

 

 

Berita Terkait

Turnamen Volly Ball Musara Cup ke-30 Resmi Dibuka di Desa Linung Bulan Dua
Dr. Yunasri Fasilitasi Proses Perdamaian Antara Kepala Puskesmas Lingge dan seorang Jurnalis
Dinkes Aceh Tengah Fasilitasi Perdamaian Kepala Puskesmas dan Wartawan
Gilang Ken Tawar: Pemekaran Dapil Bukan Pengganti, Tapi Pelengkap Perjuangan Provinsi ALA
Kodim 0106/Aceh Tengah Gelar Kampanye Kreatif Penerimaan Prajurit TNI AD
Babinsa Koramil 06/Jagong Gelar Karya Bakti di Bukit Kemuning, Bangun Keakraban Lewat Gotong Royong
Optimalkan Serapan Gabah, Dandim 0106/Aceh Tengah Dampingi Bulog Serap Gabah Petani
Wujud Kepedulian, Babinsa Bantu Warga Binaan Lewat Komsos di Kala Bintang
Berita ini 94 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 06:59 WIB

Turnamen Volly Ball Musara Cup ke-30 Resmi Dibuka di Desa Linung Bulan Dua

Kamis, 17 April 2025 - 11:49 WIB

Dr. Yunasri Fasilitasi Proses Perdamaian Antara Kepala Puskesmas Lingge dan seorang Jurnalis

Kamis, 17 April 2025 - 11:48 WIB

Dinkes Aceh Tengah Fasilitasi Perdamaian Kepala Puskesmas dan Wartawan

Kamis, 17 April 2025 - 06:23 WIB

Kodim 0106/Aceh Tengah Gelar Kampanye Kreatif Penerimaan Prajurit TNI AD

Kamis, 17 April 2025 - 06:19 WIB

Babinsa Koramil 06/Jagong Gelar Karya Bakti di Bukit Kemuning, Bangun Keakraban Lewat Gotong Royong

Rabu, 16 April 2025 - 07:51 WIB

Optimalkan Serapan Gabah, Dandim 0106/Aceh Tengah Dampingi Bulog Serap Gabah Petani

Rabu, 16 April 2025 - 07:32 WIB

Wujud Kepedulian, Babinsa Bantu Warga Binaan Lewat Komsos di Kala Bintang

Rabu, 16 April 2025 - 06:57 WIB

Politisi Muda Aceh Tengah Harap Mualem Pilih Husnan Jadi Kepala Bappeda Aceh

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x