Kapolres Bener Meriah Ajak Warga Ngopi Santai Sambil Bahas Situasi di Bener Meriah

- Editor

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bener Meriah – pilargayonews com| KapolresBener Meriah, AKBP Tuschad Cipta Herdani, S.I.K., M.Med.Kom., mengajak aparatur kampung dan warga ngopi santai sambil membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Toko Coffe Garabi, Kampung Simpang Teritit, Kecamatan Wih Pesam, dalam rangka Jumat Curhat, Jumat (7/2/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan aspirasi, masukan, serta melaporkan segala bentuk gangguan keamanan yang terjadi di lingkungan sekitar.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan upaya untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

“Saya ingin mendengarkan aspirasi dan keluhan warga terkait situasi keamanan di wilayah ini secara terbuka seperti ini, dan saya harap dapat memberikan solusi terbaik untuk mencegah potensi gangguan keamanan,” kata Tuschad.

Warga yang hadir menyambut positif kegiatan ini. Beberapa di antaranya memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan kekhawatiran terkait tindak kriminalitas, permasalahan lalu lintas, serta isu-isu lainnya yang mempengaruhi keamanan dan ketertiban di wilayah mereka.

Baca Juga:  Kapolsek Linge Salurkan Bantuan Sosial untuk Lansia di Kute Robel

Pria yang memimpin Polres Bener Meriah tersebut menekankan bahwa pihak Kepolisian siap menerima setiap laporan masyarakat tanpa terkecuali, baik secara langsung maupun melalui saluran komunikasi yang tersedia. “Kami berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dan menjadi mitra yang dapat diandalkan dalam menjaga ketertiban dan keamanan,” tambahnya.

Ia juga menegaskan kepada setiap Personel agar selalu responsif dan sigap untuk menyelesaikan segala permasalahan yang ada di dalam masyarakat.

“Kita harus responsif terhadap laporan dari warga, dan langsung segera membantu warga menyelesaikan masalah agar tidak menimbulkan masalah lainnya,” kata Kapolres Bener Meriah.

Berita Terkait

Cipkon Di Bulan Ramadhan, Polres Aceh Tengah Kembali Amankan 15 Sepmot Knalpot Brong Dalam Razia Malam
Safari Ramadhan Di KMAP, Kapolres Aceh Tengah : Dukung Kepolisian Ciptakan Kamtibmas Dan Kamseltibcar Lantas
Jelang Lebaran Kapolres Bersama Forkopimda serta Unsur Terkait lakukan Audit Dan Inspeksi Keselamatan Kendaraan AKAP Dan AKDP
Kapolres Bener Meriah Resmikan dan Serahkan Rumah Layak Huni di Kecamatan Bandar
Pererat Sinergitas TNI-Polri Dan Tokoh Agama, Polres Aceh Tengah Gelar Buka Puasa Bersama
Beri Pelayanan Prima Pengurusan SKCK, Polres Aceh Tengah Terima Penghargaan Dari Bupati
Polres Aceh Tengah Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2025 Pengamanan Idul Fitri 1446 H
Tingkatkan Pelayanan, Karutan Bener Meriah Bahas Rehabilitasi Fasilitas dengan Pemda
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:38 WIB

Pemkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:35 WIB

emkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:04 WIB

Dilema Tambang di Aceh Tengah, Pemerintah, APH dan Ormas Cari Solusi.

Selasa, 25 Maret 2025 - 02:45 WIB

Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang kepada Masyarakat Melalui Karya Bakti

Senin, 24 Maret 2025 - 14:56 WIB

Ketua DPC Apdesi Aceh Tengah Gelar Buka Puasa Bersama Camat dan Reje Se-Kabupaten

Senin, 24 Maret 2025 - 07:08 WIB

Cipkon Di Bulan Ramadhan, Polres Aceh Tengah Kembali Amankan 15 Sepmot Knalpot Brong Dalam Razia Malam

Senin, 24 Maret 2025 - 07:05 WIB

Safari Ramadhan Di KMAP, Kapolres Aceh Tengah : Dukung Kepolisian Ciptakan Kamtibmas Dan Kamseltibcar Lantas

Senin, 24 Maret 2025 - 03:14 WIB

Judul: Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Panen Tomat di Desa Selure

Berita Terbaru