Wakapolres Aceh Tengah Sampaikan Tiga Pesan Kehidupan Berdasarkan Surah Al-Maidah Ayat 35 dalam Safari Subuh

- Editor

Rabu, 4 Juni 2025 - 04:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com | Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Aceh Tengah, Kompol Samsir, S.H., menyampaikan tiga pesan penting dalam kehidupan yang bersumber dari Surah Al-Maidah ayat 35 saat mengisi tausyiah pada kegiatan Safari Subuh bertajuk Rabu Berkah di Masjid Taqwa, Kampung Bale, Kecamatan Lut Tawar, Rabu (4/6/2025) pukul 05.00 WIB.

Kegiatan keagamaan yang penuh hikmah tersebut merupakan hasil kolaborasi antara Polres Aceh Tengah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Takengon, dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Aceh Tengah.

Rangkaian acara diawali dengan salat Subuh berjamaah, disusul tausyiah dan pesan kamtibmas oleh Wakapolres, penyerahan cinderamata, serta tausyiah dari Bupati Aceh Tengah Drs. Haili Yoga, M.S.P., dan ceramah agama oleh Dr. Tgk. Ramadhan, M.A.

Dalam tausyiahnya, Kompol Samsir mengangkat kandungan Surah Al-Maidah ayat 35 yang berbunyi:

“Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah, carilah wasilah (jalan) untuk mendekatkan diri kepada-Nya, dan berjihadlah di jalan-Nya agar kamu beruntung.”

Dari ayat tersebut, ia menjelaskan tiga prinsip utama yang dapat dijadikan pedoman hidup bagi setiap Muslim:

1. Bertakwa
Menjalankan semua perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya sebagai bentuk ketaatan dan rasa takut kepada-Nya.

2. Mendekatkan diri kepada Allah
Melalui pelaksanaan ibadah wajib seperti salat fardhu lima waktu, pembayaran zakat, serta amalan sunnah seperti zikir, sedekah, dan ibadah kurban menjelang Iduladha.

Baca Juga:  Satgas TMMD Ke-126 Reguler Kodim 0106 Aceh Tengah Selamatkan Lingkungan

3. Berjihad di jalan Allah
Dimaknai secara luas sebagai usaha menyebarkan kebaikan, menuntut ilmu, serta menyampaikan pengetahuan yang bermanfaat bagi sesama.

Selain pesan keagamaan, Kompol Samsir juga menyinggung situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama satu bulan terakhir. Ia menyampaikan keprihatinannya atas sejumlah kasus menonjol seperti pencurian dan penjambretan di Kecamatan Silih Nara, perjudian, penyalahgunaan narkoba, serta tindak asusila terhadap anak di bawah umur.

“Polres Aceh Tengah terus melakukan berbagai upaya penegakan hukum. Namun keberhasilan menjaga keamanan tidak bisa hanya mengandalkan aparat. Peran serta dan kepedulian masyarakat sangatlah penting. Mari kita saling mengingatkan dan menjaga lingkungan bersama,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Aceh Tengah Drs. Haili Yoga, M.S.P., Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, S.I.K., M.H., Rektor IAIN Takengon Prof. Dr. Ridwan Nurdin, MCL, Kepala Kemenag Aceh Tengah Drs. H. Amrun Saleh, M.A., Plt. Sekda Drs. Mursyid, M.Si., para kepala dinas, camat se-Aceh Tengah, pejabat utama dan Kapolsek jajaran Polres Aceh Tengah, pengurus Masjid Taqwa, serta ratusan jamaah Subuh.

Safari Subuh ini menjadi momentum strategis untuk mempererat sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan tokoh agama dalam memperkuat nilai-nilai keimanan sekaligus menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan religius di wilayah Kabupaten Aceh Tengah.

Berita Terkait

‎ ‎Babinsa Koramil 07/Atu Lintang Beri Motivasi Ketahanan Pangan di Desa Binaan
‎Warga Pantan Nangka Minta Alat Berat untuk Bersihkan Material Banjir Bandang di Dusun Binje
Pembangunan Jembatan Gantung Burni Bius Capai 39 Persen, Babinsa Lakukan Monitoring
‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026
Respon Keluhan Masyarakat, Polres Aceh Tengah Patroli Lokasi Rawan Balap Liar, Amankan 6 Unit Kendaraan
SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas
‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang
Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman
Berita ini 60 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 04:59 WIB

‎ ‎Babinsa Koramil 07/Atu Lintang Beri Motivasi Ketahanan Pangan di Desa Binaan

Selasa, 27 Januari 2026 - 03:19 WIB

‎Warga Pantan Nangka Minta Alat Berat untuk Bersihkan Material Banjir Bandang di Dusun Binje

Senin, 26 Januari 2026 - 07:11 WIB

Pembangunan Jembatan Gantung Burni Bius Capai 39 Persen, Babinsa Lakukan Monitoring

Senin, 26 Januari 2026 - 04:14 WIB

‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:16 WIB

SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas

Minggu, 25 Januari 2026 - 05:11 WIB

‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 07:16 WIB

Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman

Sabtu, 24 Januari 2026 - 05:28 WIB

‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen

Berita Terbaru