Takengon – Peran Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan terus diwujudkan melalui pendampingan kepada masyarakat. Seperti yang dilakukan anggota Koramil 04/Bintang, Sertu Amris Gunawan, yang membantu warga melakukan penyemprotan tanaman cabe di lahan milik Aman Efi, di Desa Kala Bintang, Kecamatan Bintang, Selasa (04/11/2025).
Pendampingan tersebut bertujuan untuk mencegah serangan hama yang dapat menurunkan kualitas dan hasil panen. Sertu Amris Gunawan mengatakan, pengendalian hama merupakan langkah penting dalam merawat tanaman cabe agar tetap tumbuh optimal.
“Pendampingan seperti ini rutin kita lakukan. Harapannya agar petani dapat memperoleh hasil panen yang maksimal dan mampu meningkatkan perekonomian keluarga,” ujarnya.
Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga semangat dalam mengelola pertanian, mengingat tanaman cabe merupakan salah satu komoditas hortikultura yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan banyak dibutuhkan di pasaran.
Sementara itu, Aman Efi selaku pemilik lahan menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir membantu masyarakat.
“Kami sangat terbantu dengan pendampingan dari Babinsa. Tidak hanya memberikan tenaga, tetapi juga pengetahuan tentang cara perawatan tanaman yang baik,” ungkapnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata peran Babinsa dalam menjalin komunikasi sosial dan memperkuat hubungan dengan masyarakat, sekaligus mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Aceh Tengah.






