Polisi Gerebek Rumah Warga di Pintu Rime Gayo, Temukan 3 Kg Ganja Siap Edar

- Editor

Kamis, 9 Oktober 2025 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bener Meriah – Aksi cepat tim Satresnarkoba Polres Bener Meriah kembali membuahkan hasil. Seorang pria berinisial S (46), warga Desa Sumber Jaya, Kecamatan Timang Gajah, tak berkutik saat petugas menggerebek rumah yang diduga menjadi tempat penyimpanan narkotika jenis ganja di Desa Alur Gading, Kecamatan Pintu Rime Gayo, pada Rabu malam (8 Oktober 2025) sekitar pukul 21.00 WIB.

Informasi awal diperoleh dari masyarakat yang melaporkan adanya rumah yang kerap dijadikan lokasi transaksi dan konsumsi ganja. Tak ingin kehilangan jejak, tim opsnal Satresnarkoba langsung bergerak cepat ke lokasi. Setelah beberapa jam melakukan pengintaian, petugas akhirnya menggerebek rumah tersebut dan berhasil mengamankan pelaku.

Saat dilakukan penggeledahan, polisi menemukan satu bal besar ganja terbungkus plastik biru berbalut lakban, sepuluh paket ganja siap edar yang disembunyikan dalam karung beras, serta beberapa lembar kertas pembungkus cokelat dan sebuah ponsel merek Oppo warna merah. Berat total ganja yang diamankan mencapai sekitar 3 kilogram.

Kepada petugas, S mengakui bahwa seluruh barang haram tersebut adalah miliknya. Pria berprofesi sebagai petani ini diduga terlibat dalam jaringan peredaran ganja lintas kecamatan.

Baca Juga:  Kawanan Gajah Liar Kembali Teror Permukiman di Aceh Tengah, Warga Tagih Tindakan BKSDA

Kapolres Bener Meriah AKBP Aris Cai Dwi Susanto, S.I.K., M.I.K., mengatakan bahwa penangkapan ini merupakan hasil kerja sama antara polisi dan masyarakat.

“Kami berterima kasih atas kepedulian warga yang melaporkan aktivitas mencurigakan. Informasi sekecil apa pun sangat berarti dalam upaya kami memberantas peredaran narkoba di Bener Meriah,” ujarnya.

Saat ini tersangka beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres Bener Meriah. Polisi masih terus melakukan pengembangan untuk menelusuri jaringan pemasok dan pengedar lainnya, sementara barang bukti akan dikirim ke Labfor Polri Cabang Medan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolres menegaskan bahwa Polres Bener Meriah berkomitmen untuk tidak memberi ruang bagi para pelaku penyalahgunaan narkoba, sekecil apa pun perannya.

“Narkoba tidak hanya merusak individu, tapi juga menghancurkan masa depan generasi. Kami akan terus memburu dan menindak siapa pun yang terlibat,” tegasnya.

Berita Terkait

SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas
‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan
Pemkab Aceh Tengah Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Keenam Kalinya
‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Bantu Warga Cor Rumah di Blang Kolak II
Kaliber Bongkar Borok Dana Desa 2025: Program Titipan Oknum Ketua DPRK Diduga Rampok APBDes di Bambel dan Leuser
Plt Kadis Pendidikan Aceh, Murthalamuddin Semangati Guru dan Pelajar di Seluruh Aceh Dengan Berkeliling
KALIBER Soroti Proyek Jalan Sirtu dan Jembatan Beton APBN 2025 di Telaga Mekar, Diduga Sarat Penyimpangan dan Mark Up Anggaran
TNI Yonzipur Rapungkan Jembatan Darurat Berawang Gajah, Empat Kampung di Aceh Tengah Tak Lagi Terisolir
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:16 WIB

SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas

Minggu, 25 Januari 2026 - 05:11 WIB

‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 07:16 WIB

Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman

Sabtu, 24 Januari 2026 - 05:28 WIB

‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:01 WIB

‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan

Jumat, 23 Januari 2026 - 05:05 WIB

‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Gelar Karya Bhakti TNI di Kantor Desa Keramat Mupakat

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:21 WIB

Pemkab Aceh Tengah Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Keenam Kalinya

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:21 WIB

‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Bantu Warga Cor Rumah di Blang Kolak II

Berita Terbaru

Aceh Tengah

‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan

Jumat, 23 Jan 2026 - 13:01 WIB