Polres Aceh Tengah Panen 3,5 Ton Jagung: Wujud Nyata Ketahanan Pangan di Arul Gading

- Editor

Senin, 19 Mei 2025 - 07:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com | Upaya mendukung ketahanan pangan nasional terus digencarkan Polres Aceh Tengah. Melalui Polsek Celala, panen raya jagung digelar di lahan produktif Kampung Arul Gading, Kecamatan Celala, Senin (19/5/2025) pukul 10.00 WIB.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Celala, Ipda Fauzul Ilmi, mewakili Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra. Turut hadir unsur muspika dan masyarakat yang antusias menyambut hasil pertanian mereka.

Panen ini merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Tahap II di bawah Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri. Program ini bertujuan mengoptimalkan lahan produktif untuk mendukung swasembada pangan nasional.

Dari lahan seluas satu hektare yang ditanami pada 21 Januari 2025 menggunakan tujuh kilogram bibit jagung, hasil panen mencapai 3.500 kilogram atau 3,5 ton jagung. Hasil ini menjadi bukti keberhasilan kolaborasi antara Polri, pemerintah, dan masyarakat dalam meningkatkan produksi pertanian.

Baca Juga:  Wujud kepedulian Babinsa 04/bintang melaksanakan kegiatan komunikasi sosial bersama aparatur desa

β€œIni merupakan hasil nyata dari sinergi yang kuat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional,” ujar Ipda Fauzul Ilmi.

Ia menambahkan, kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata dukungan Polri terhadap Asta Cita Presiden RI dalam mewujudkan swasembada pangan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian.

Polsek Celala berkomitmen untuk terus aktif dalam kegiatan produktif yang memberikan dampak langsung bagi masyarakat, khususnya dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah hukum setempat.

Berita Terkait

Di Bumi Gayo Aceh Tengah, Indonesia Dan Inggris Berkomitmen Perkuat Kolaborasi Konservasi Gajah Sumatera
Ketua MS Takengon Hadiri Kunjungan Menteri Kehutanan RI dan Dubes Inggris di Aceh Tengah
Plt Kadisdikbud Aceh Tengah Hadiri Penandatanganan MoU BPJS dan Kejaksaan
Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Antusias Bantu Petani Merontokkan Padi
Wujud Kepedulian, Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Binaan Bangun Pondasi Rumah
Pengusaha Rental Asal Pidie Dikeroyok di Aceh Tengah, Tiga Pelaku Diamankan
Safari Subuh Rabu Berkah, Kapolres Aceh Tengah Ajak Jamaah Tingkatkan Kesabaran
Babinsa Koramil 04/Bintang Tunjukkan Kepedulian Lewat Komsos di TK Pembina Negeri Bintang
Berita ini 115 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:45 WIB

Di Bumi Gayo Aceh Tengah, Indonesia Dan Inggris Berkomitmen Perkuat Kolaborasi Konservasi Gajah Sumatera

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:38 WIB

Ketua MS Takengon Hadiri Kunjungan Menteri Kehutanan RI dan Dubes Inggris di Aceh Tengah

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:30 WIB

Plt Kadisdikbud Aceh Tengah Hadiri Penandatanganan MoU BPJS dan Kejaksaan

Kamis, 19 Juni 2025 - 07:35 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Antusias Bantu Petani Merontokkan Padi

Kamis, 19 Juni 2025 - 02:10 WIB

Pengusaha Rental Asal Pidie Dikeroyok di Aceh Tengah, Tiga Pelaku Diamankan

Rabu, 18 Juni 2025 - 05:18 WIB

Safari Subuh Rabu Berkah, Kapolres Aceh Tengah Ajak Jamaah Tingkatkan Kesabaran

Rabu, 18 Juni 2025 - 04:59 WIB

Babinsa Koramil 04/Bintang Tunjukkan Kepedulian Lewat Komsos di TK Pembina Negeri Bintang

Selasa, 17 Juni 2025 - 19:33 WIB

Heboh! Diduga Curi Mobil, Ternyata Pemilik Sah? Polisi Masih Selidiki

Berita Terbaru

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x