Dukung Program SPPG, Dandim 0106/Aceh Tengah Menerima Kunjungan dari Yayasan Bebesen Gayo Bergizi Nusantara

- Editor

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – pilargayonews.com | Komandan Kodim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Raden Herman Sasmita menerima kunjungan silaturahmi dari Ketua Yayasan Bebesen Bayo Bergizi Nusantara, Arianto Kesuma S.sos M.M, kunjungan tersebut berlangsung di Makodim 0106/Ateng, Jl. Lut Tawar, Desa Bale Atu, Kec. Lut Tawar Kab. Aceh Tengah. Selasa (11/03/25)

Saat ditemui awak pers, Komandan Kodim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Raden Herman Sasmita mengatakan bahwa, Ia berkomitmen mendukung SPPG ( Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi ) yang dicanangkan oleh pemerintah pusat. Dimana program ini bertujuan meningkatkan gizi masyarakat, khususnya anak-anak sekolah, guna mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka. ” Kami siap mendukung penuh program ini sebagai bagian dari upaya menurunkan angka stunting dan memastikan anak-anak di Kabupaten Aceh Tengah tumbuh sehat dan cerdas menuju Indonesia Emas 2045.” Ucap Dandim.

Baca Juga:  204 Peserta RA Ikuti GERNASRATIK di Aceh Tengah, Meriahkan Hari Batik Nasional

Dandim juga berharap agar pihak yayasan selaku mitra BGN bisa menggandeng petani dan UMKM ( Usaha Mikro Kecil dan Menengah ) lokal sebagai penyedia utama bahan pangan yang dibutuhkan.

Ketua yayasan Bebesen Gayo Bergizi Nusantara, Arianto Kesuma S.sos M.M, mengucapkan terimakasih yang sebesar – besarnya kepada Kodim 0106/Aceh Tengah yang aktif memantau berjalannya program Makan Bergizi Gratis di Kota Takengon, Kabupaten Aceh Tengah dan yang paling penting untuk kesuksesan kegiatan ini adanya bentuk nyata dari sinergi antara Kodim 0106/Aceh Tengah dan Yayasan.

Dengan adanya dukungan dari Kodim 0106/Ateng, diharapkan program Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Aceh Tengah dapat berjalan lancar, sehingga tujuan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah dapat tercapai.

Berita Terkait

‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026
Respon Keluhan Masyarakat, Polres Aceh Tengah Patroli Lokasi Rawan Balap Liar, Amankan 6 Unit Kendaraan
SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas
‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang
Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman
‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen
‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan
Bantuan Sumur Bor Air Bersih Kapolda Aceh ke-4 di Desa Terpencil Reje Payung Diresmikan Polres Aceh Tengah
Berita ini 58 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 04:14 WIB

‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026

Senin, 26 Januari 2026 - 03:59 WIB

Respon Keluhan Masyarakat, Polres Aceh Tengah Patroli Lokasi Rawan Balap Liar, Amankan 6 Unit Kendaraan

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:16 WIB

SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas

Minggu, 25 Januari 2026 - 05:11 WIB

‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 05:28 WIB

‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:01 WIB

‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan

Jumat, 23 Januari 2026 - 07:06 WIB

Bantuan Sumur Bor Air Bersih Kapolda Aceh ke-4 di Desa Terpencil Reje Payung Diresmikan Polres Aceh Tengah

Jumat, 23 Januari 2026 - 05:05 WIB

‎Babinsa Koramil 02/Bebesen Gelar Karya Bhakti TNI di Kantor Desa Keramat Mupakat

Berita Terbaru