Babinsa Koramil 04/Bintang Tingkatkan Silaturahmi Lewat Komsos Bersama Pemuda Desa Bewang

- Editor

Rabu, 5 November 2025 - 06:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – Peran Bintara Pembina Desa (Babinsa) dalam mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat terus diwujudkan melalui kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos). Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 04/Bintang, Sertu Ade Setiawan, yang melaksanakan Komsos bersama pemuda di Desa Bewang, Kecamatan Bintang, Rabu (05/11/2025).

Kegiatan tersebut berlangsung di rumah salah satu warga, Fahri, dan diikuti oleh sejumlah pemuda setempat. Dalam kesempatan itu, Sertu Ade Setiawan mengajak para pemuda untuk terus menjaga persatuan, meningkatkan sikap gotong royong, serta berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Pemuda adalah kekuatan penting dalam kemajuan desa. Melalui komunikasi sosial ini, kita ingin terus membangun kedekatan serta menyamakan persepsi dalam menjaga kondusifitas di lingkungan masing-masing,” ujar Sertu Ade.

Baca Juga:  Bupati Aceh Tengah Resmikan Sekretariat LPHK Peteri Pukes, Dorong Pengelolaan Hutan Berbasis Ekonomi Hijau

Ia juga menekankan pentingnya peran generasi muda dalam mengantisipasi pengaruh negatif, seperti penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja. Babinsa mengajak pemuda untuk terlibat dalam kegiatan-kegiatan positif di desa.

Sementara itu, para pemuda Desa Bewang menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka mengaku merasa diperhatikan dan termotivasi untuk menjadi bagian dari pembangunan dan keamanan desa.

Komsos merupakan salah satu program rutin yang dilakukan Babinsa untuk mempererat hubungan emosional dan komunikasi dengan warga di wilayah binaan, sekaligus sebagai wujud kemanunggalan TNI dan rakyat. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang lebih solid antara Babinsa dan masyarakat, terutama generasi muda.

Berita Terkait

Pembangunan Jembatan Gantung Burni Bius Capai 39 Persen, Babinsa Lakukan Monitoring
‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026
Respon Keluhan Masyarakat, Polres Aceh Tengah Patroli Lokasi Rawan Balap Liar, Amankan 6 Unit Kendaraan
SPPG Kemala Bhayangkari Gelar Pelatihan Sertifikasi Penjamah Makanan bagi Petugas
‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang
Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman
‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen
‎Enam Rumah Hangus Terbakar di Desa Bukit Kebayakan
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:51 WIB

Dukung Percepatan Pemulihan Bencana, Edhy Prabowo : Secara Prinsip Tidak Masalah Untuk Permukiman Masyarakat

Senin, 26 Januari 2026 - 07:11 WIB

Pembangunan Jembatan Gantung Burni Bius Capai 39 Persen, Babinsa Lakukan Monitoring

Senin, 26 Januari 2026 - 04:14 WIB

‎Babinsa Desa Sabun Tengah Sosialisasikan Penerimaan Secaba dan Secata PK TNI AD TA 2026

Senin, 26 Januari 2026 - 03:59 WIB

Respon Keluhan Masyarakat, Polres Aceh Tengah Patroli Lokasi Rawan Balap Liar, Amankan 6 Unit Kendaraan

Senin, 26 Januari 2026 - 03:19 WIB

Proyek MCK DAK 2025 Aceh Tenggara Diduga DiRampok, Dinas PUPR Disinyalir Bersekongkol dengan Oknum Pengulu

Minggu, 25 Januari 2026 - 05:11 WIB

‎Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Terdampak Banjir di Desa Kala Bintang

Sabtu, 24 Januari 2026 - 07:16 WIB

Respon Cepat Polres Aceh Tengah Datangi Lokasi Kebakaran, Lakukan Pengamanan dan Bantu Pemadaman

Sabtu, 24 Januari 2026 - 05:28 WIB

‎ ‎Progres Pembangunan Jembatan Gantung Kala Ili Capai 14,40 Persen

Berita Terbaru