Takengon – pilargayonews.com | Wujud kepedulian terhadap masyarakat, Babinsa Koramil 04/Bintang, Sertu Adami, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan membantu warga panen tomat di Desa Selure, Kecamatan Bintang, pada Senin (24/03/25).
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Adami turut serta membantu Ibu Wati, seorang petani setempat, memanen tomat di kebunnya. Kehadirannya disambut baik oleh warga, yang merasa terbantu dengan kepedulian Babinsa dalam mendukung kegiatan pertanian di desa.
Menurut Sertu Adami, kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta memberikan motivasi kepada petani untuk terus semangat dalam bercocok tanam.
“Kami hadir tidak hanya dalam kegiatan keamanan, tetapi juga untuk mendukung kesejahteraan masyarakat. Dengan turun langsung ke kebun, kami ingin memberikan semangat kepada petani agar tetap produktif,” ujar Sertu Adami.
Warga setempat mengapresiasi perhatian Babinsa yang selalu hadir di tengah masyarakat. Diharapkan, sinergi antara TNI dan warga terus terjalin dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk sektor pertanian yang menjadi mata pencaharian utama masyarakat Desa Selure.