“Haili Yoga dan Muchsin Hasan Siap Dilantik Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah pada 18 Februari 2025”

- Editor

Senin, 17 Februari 2025 - 04:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon, Pilar gayo news. Com – Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Aceh Tengah, Haili Yoga dan Muchsin Hasan, dijadwalkan akan berlangsung pada Selasa, 18 Februari 2025, pukul 14.30 WIB. Acara pelantikan ini akan digelar di Gedung Olahraga Seni (GOS) Takengon, yang akan dihadiri oleh berbagai pejabat serta tamu undangan penting.

Sekretaris DPRK Aceh Tengah, Drs. Windi Darsa SH MM, mengonfirmasi bahwa jadwal pelantikan sudah dipastikan. “Tadi pagi kami terima informasinya, namun surat resminya akan segera menyusul,” ujarnya pada Minggu (16/2/2025).

Saat ini, persiapan acara sedang dilakukan dengan intensif, termasuk pengaturan tempat duduk, penyusunan daftar tamu, serta persiapan teknis lainnya. Diperkirakan, sekitar 400 tamu undangan akan hadir di dalam gedung, terdiri dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), 30 Anggota DPRK, keluarga Haili Yoga dan Muchsin Hasan, serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Baca Juga:  Polisi Kirim Berkas Perkara Kasus Korupsi Proyek pembangunan lanjutan Pasar bertingkat Bale Atu Aceh Tengah

Selain itu, panitia juga telah menyiapkan tenda di luar gedung untuk menampung ratusan tamu lainnya, seperti 295 Reje dan Imam Kampung se-Aceh Tengah, serta berbagai tokoh masyarakat yang turut serta dalam acara tersebut.

Windi Darsa menambahkan bahwa pelantikan ini juga terbuka bagi insan pers yang ingin melakukan peliputan. “Besok akan ada gladi pada pukul 16.00 WIB, dan dengan kerja sama tim, kami berharap acara ini dapat berlangsung dengan sukses dan lancar,” tutupnya. (*)

Berita Terkait

Pemkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas
emkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas
Dilema Tambang di Aceh Tengah, Pemerintah, APH dan Ormas Cari Solusi.
Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang kepada Masyarakat Melalui Karya Bakti
Ketua DPC Apdesi Aceh Tengah Gelar Buka Puasa Bersama Camat dan Reje Se-Kabupaten
Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Bantu Warga Cor Halaman Rumah
Cipkon Di Bulan Ramadhan, Polres Aceh Tengah Kembali Amankan 15 Sepmot Knalpot Brong Dalam Razia Malam
Safari Ramadhan Di KMAP, Kapolres Aceh Tengah : Dukung Kepolisian Ciptakan Kamtibmas Dan Kamseltibcar Lantas
Berita ini 68 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:38 WIB

Pemkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:35 WIB

emkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:04 WIB

Dilema Tambang di Aceh Tengah, Pemerintah, APH dan Ormas Cari Solusi.

Selasa, 25 Maret 2025 - 02:45 WIB

Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang kepada Masyarakat Melalui Karya Bakti

Senin, 24 Maret 2025 - 14:56 WIB

Ketua DPC Apdesi Aceh Tengah Gelar Buka Puasa Bersama Camat dan Reje Se-Kabupaten

Senin, 24 Maret 2025 - 07:08 WIB

Cipkon Di Bulan Ramadhan, Polres Aceh Tengah Kembali Amankan 15 Sepmot Knalpot Brong Dalam Razia Malam

Senin, 24 Maret 2025 - 07:05 WIB

Safari Ramadhan Di KMAP, Kapolres Aceh Tengah : Dukung Kepolisian Ciptakan Kamtibmas Dan Kamseltibcar Lantas

Senin, 24 Maret 2025 - 03:14 WIB

Judul: Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Panen Tomat di Desa Selure

Berita Terbaru