Rutan Bener Meriah Gelar Tes Urine bagi Pegawai dan Warga Binaan sebagai Komitmen Dukung 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

- Editor

Selasa, 18 Februari 2025 - 05:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bener MeriahPilargayonews.com.  Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bener Meriah, di bawah naungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Aceh, menggelar tes urine bagi pegawai dan warga binaan pada Minggu (18/02). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya dalam pemberantasan peredaran narkoba dan praktik penipuan di Lapas serta Rutan.

Kepala Rutan Kelas IIB Bener Meriah, Heddry Yadi, menegaskan bahwa tes urine ini merupakan langkah strategis untuk memastikan lingkungan Rutan tetap bersih dari penyalahgunaan narkoba.

“Tes urine yang kami laksanakan bagi pegawai dan warga binaan ini adalah langkah nyata dalam menciptakan Rutan yang bebas dari peredaran narkoba serta mendukung sepenuhnya program yang dicanangkan oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” ujar Heddry.

Senada dengan hal tersebut, Erwinsyah Gayo, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR) Bener Meriah, menyampaikan bahwa hasil tes urine akan diproses secara transparan. Jika terdapat pegawai atau warga binaan yang terbukti positif menggunakan narkoba, maka akan diberikan sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Baca Juga:  Polisi Selidiki Penyebab Kematian Seorang Laki-laki di Bener Meriah

Pada tes urine kali ini, pemeriksaan dilakukan terhadap 11 pegawai dan 5 warga binaan dari setiap kamar hunian, dengan hasil negatif untuk seluruh peserta. Kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pencegahan peredaran narkoba di dalam Rutan.

Pelaksanaan tes urine ini juga menjadi bagian dari langkah akselerasi untuk menekan peredaran narkoba serta memastikan seluruh komponen di Rutan mendukung terciptanya lingkungan yang aman, bersih, dan kondusif.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, mencerminkan komitmen kuat Rutan Bener Meriah dalam menjaga integritas serta mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih baik.

Berita Terkait

Kapolres Bener Meriah Resmikan dan Serahkan Rumah Layak Huni di Kecamatan Bandar
Tingkatkan Pelayanan, Karutan Bener Meriah Bahas Rehabilitasi Fasilitas dengan Pemda
Jembatan Penghubung Kampung Tanjung Putus Total, Warga Terpaksa Melintasi Sungai
Putri Arjuna Mansyur Raih Prestasi di Lomba Tahfidz Internasional, Dapat Saham Wakaf di Makkah
Nenek 57 Tahun Ditangkap Polisi di Bener Meriah, Diduga Terlibat Kasus Narkotika
Polri untuk Masyarakat : Polres Bener Meriah Berbagi Berkah Ramadhan kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Rutan Bener Meriah Terima Kunjungan Sambang dari Satuan Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor Bener Meriah
Kapolres Bener Meriah Cek Layanan Hotline Mudik Polri 110 Demi Memaksimalkan Pelayanan Saat Arus Mudik & Balik Lebaran 2025
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:38 WIB

Pemkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:35 WIB

emkab Aceh Tengah Dukung Tambang Rakyat Sesuai Regulasi, Tambang Ilegal Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:04 WIB

Dilema Tambang di Aceh Tengah, Pemerintah, APH dan Ormas Cari Solusi.

Selasa, 25 Maret 2025 - 02:45 WIB

Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 04/Bintang kepada Masyarakat Melalui Karya Bakti

Senin, 24 Maret 2025 - 14:56 WIB

Ketua DPC Apdesi Aceh Tengah Gelar Buka Puasa Bersama Camat dan Reje Se-Kabupaten

Senin, 24 Maret 2025 - 07:08 WIB

Cipkon Di Bulan Ramadhan, Polres Aceh Tengah Kembali Amankan 15 Sepmot Knalpot Brong Dalam Razia Malam

Senin, 24 Maret 2025 - 07:05 WIB

Safari Ramadhan Di KMAP, Kapolres Aceh Tengah : Dukung Kepolisian Ciptakan Kamtibmas Dan Kamseltibcar Lantas

Senin, 24 Maret 2025 - 03:14 WIB

Judul: Babinsa Koramil 04/Bintang Bantu Warga Panen Tomat di Desa Selure

Berita Terbaru